Mandi Hujan
Langit mendesah. Air matanya yang berjuta tumpah ruah menghujam bumi, seolah ingin menghancurkannya. Panah-panahnya terlempar seketika mengikuti arakan mendung, menusuk-nusuk dedaunan yang mengangguk. Sebagian berlarian membentuk genangan; bergelombang-gelombang dan beriak. Seakan tak ingin kalah, angin yang mengendap-endap menampar mukaku berjuta kali.
"Bapak bolehkah aku bermain hujan?" bujuk Si Kecil.
Sorot mata pengharapan dan bibir tersenyum di arahkan padaku, membuat aku tak mampu mengatakan jangan.
"pergilah" jawabku.
"horeeee" teriaknya seakan menang hadiah.
Tanpa aba - aba sekejap saja sudah ada di bawah derasnya hujan sambil berlari kesana kemari. Senyum keceriaan dan kebahagiaan nampak terpancar di wajahnya. Setelah bermandi hujan akan lebih bersemangat mengikuti belajar secara daring. Bahagia itu sederhana.
Maros, 25 Januari 2021.
Mantap, kreatif dan inovatif. Good job 👍👍🙏
BalasHapusPuitis bgt.
BalasHapusKeren..bahagia itu sederhana ..benar sekali..
BalasHapus